SELAMAT DATANG

DI KEDAI

COFFEE PASTE

Minggu, 20 Desember 2020

AMERICANO

 

Cara Membuat Americano 


Cara Membuat Americano

Kopi merupakan minuman yang banyak digemari oleh orang. Sebagai minuman pengawal pagi hari, kopi juga pas untuk membangkitkan semangat agar lebih giat menjalani hari. Kandungan kafein dalam kopi jika dikonsumsi dalam takaran yang pas memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Kopi dihidangkan sesuai dengan selera masing-masing orang. Untuk memenuhi hal ini maka kopi pun hadir dalam beragan racikan. jenis kopi yang paling digemari bayak orang adalah kopi americano, mayoritas orang mengemukakan jika kopi tersebut ditemukan pada perang dunia ke-2, cara membuat americano pun tidaklah terlalu sulit.

Para tentara Amerika yang berperang di Eropa merasakan kopi espresso ala Eropa memiliki citarasa terlalu berat. Kemudian kopi espresso tersebut ditambahkan dengan air agar cita rasanya bisa sesuai dengan selera mereka. Orang-orang Eropa mengatakan jenis minuman kopi ini dengan kopi americano. Sehingga sejak saat itu kopi americano dikenal luas.

Cara Membuat Americano yang Enak, Dapat Menggunakan Teknik Ini

Cara Membuat Americano dengan Metode Filter

Pada umumnya terdapat banyak teknik yang dapat digunakan untuk membuat kopi americano. Cara atau teknik pertama yang sering digunakan adalah metode filter. Cara tersebut merupakan cara yang paling sederhana dalam penyajian kopi americano. Sangat efisien dan tak butuh banyak waktu. Cukup meletakkan bubuk kopi di atas kertas saring pada corong bejana kopi. Tuangkan air panas ke atasnya. Lalu kopi direndam air panas dengan memanaskan bejana. Kopi americano siap dihidangkan.

Cara Membuat Americano dengan Teknik French Press

Cara lain dalam menghidangkan kopi americano adalah dengan menggunakan alat yang dinamakan french press.Hanya perlu memeasukkan bubuk kopi ke dalam french press setelah itu menyusul air panas. Pada saatair panas dituangkan dari teko, posisikan teko lebih tinggi dari french press.

Dengan begini gelembung kopi yang timbul menjadi lebih banyak dan aroma kopi lebih harum. Aduk-aduk perlahan dan diamkan kopi selama 4 menit. Lalu tekan tutup french press pelan-pelan dan kopi bisa dituang ke dalam cangkir. Anda bisa juga menggunakan mesin kopi untuk membuat kopi lebih mudah.

Cara ini membuat rasa kopi lebih lebih kuat. Belakangan ini sudah banyak kedai kopi yang menggunakan cara atau teknik ini karena dengan alasan rasa kopi jauh lebih terasa dan nikmat.

Cara Membuat Americano dengan Metode Turkish Coffee

Metode turkish coffee dikenal sejak abad ke-15 silam di Turki. Cara penyeduhan ini juga sering disebut dengan teknik Arab method. Dengan penggunaan metodetersebut, cita rasa yang dihasilkan kopi lebih kental dan kuat. Penggilingan biji kopi harus dengan cara manual. Kemudian bubuk kopi dimasukkan ke dalam bejana dan ditambah gula dan air.setelah diaduk dan didiamkan, maka kopi siap dihidangkan.

Cara Membuat Americano dengan Metode Espresso

Jika metode turkish coffee adalah cara yang bisa dibilang tradisional, maka berbeda dengan teknik satu ini. Teknik espresso ini harus menggunakan alat canggih yang berteknologi tinggi dan prosesnya lebih praktis. Menyajikan kopi americano dengan teknik espresso harus memiliki ketrampilan yang mumpuni.

Biji kopi harus digiling dengan mesin ini. Anda dapat mengatur tekstur bubuk kopi sesuai yang diinginkan.Membutuhkannwaktu yang lama untuk dapat menghasilkan kopi yang enak dengan menggunakan teknik espresso.

Cara Membuat Americano

  1. Siapkan Mesin Espresso, Java Lorek Coffee, gelas atau cangkir.
  2. Nyalakan mesin espresso, tunggu hingga indikator lampu siap digunakan menyala.
  3. Sebelum memasukan kopi bubuk, bersihkan tempat portafilter mesin espresso terlebih dahulu dengan menyalakan ke pilihan seduh espresso.
  4. Masukkan kopi bubuk halus ke dalam portafilter hingga terisi penuh atau jika memiliki timbangan lebih baik, untuk singel shot sekitar 7-9 gram dan untuk double shot 14-18 gram.
  5. Tekan menggunakan tamper bawaan yang ada di mesin espressomu.
  6. Pasang portafilter dengan benar dan tempatkan gelas untuk espresso dengan tepat.
  7. Nyalakan mesin dengan pilihan seduh espresso, untuk one-shot tunggu sampai 25-30 ml dan untuk double shot 50-60 ml.
  8. Pindahkan espresso ke cangkirmu.
  9. Tambahkan air panas sesuai selera.
  10. Kopi Americano siap untuk anda nikmati.

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 komentar:

Posting Komentar

Contact Me

AlAMAT

Jl. Tuparev, Cirebon, Jawa Barat.

NO TELP

(62+)85959887123

INSTAGRAM

@coffe_paste_crb